Rabu, 17 Juli 2013

Hikmah Menjalankan Ibadah Puasa Ramadhan, Ust. Salimudin

Pagi ini, tanggal 3 Romadhon 1434 H (12 Juli 2013), remaja Masjid Baaburrahmah kembali menyelanggarakan acara rutin tahunan, yakni acara Kuliah Shubuh Romadhon. Alhamdulillah pagi ini masih diberi kekuatan oleh Allah SWT untuk dapat melangkah ke masjid dan juga mengikuti majelis keilmuan yang insya Allah barokah dan bermanfaat. Kalau bukan karena pertolongan Alloh tentunya pagi-pagi sudah terdampar di pulau mimpi. Pasti setuju dong kalo godaan terbesar pada pagi hari setelah sholat shubuh di bulan Romadhon adalah TIDUR LAGI. Hahaha :D

Di pagi yang cerah ini ceramah kuliah shubuh Romadhon akan diisi oleh Ust. Salimuddin, S.Ag, M.Pd. Seperti biasa, sebelum acara dimulai MC membuka acara dan membacakan susunan acara. Dimulai dengan membaca al Fatihah bersama-sama, Santosa, selaku MC, kemudian mempersilakan Santi untuk membacakan ayat-ayat suci al Quran. Setelah ayat-ayat suci al Quran dilantunkan kami beranjak ke acara pokok, yakni kuliah shubuh Romadhon.

Pak Salim sedang menyampaikan materi didampingi Santosa 
Ust. Salim mengisi kuliah shubuh kali ini dengan tema “Hikmah Puasa Romadhon”. Beliau memulai dengan menjelaskan kata “HIKMAH”. Menurut beliau, hikmah berasal dari bahasa Arab yang artinya adalah sesuatu yang bernilai tinggi. Puasa mempunyai nilai yang tinggi di mata Allah SWT. Dengan menjalankan puasa kita menjadi punya martabat yang tinggi, terlebih lagi puasa di bulan Romadhon.

Selain puasa itu sendiri yang mempunyai nilai yang tinggi, kita juga bisa mengambil hikmah (nilai, pelajaran, atau faedah) dari menjalankan ibadah puasa. Adapun hikmah dalam menjalankan ibadah puasa, terutama puasa Romadhon, ada empat, yakni:
1.       Menjaga kesehatan jiwa dan raga.
Kesahatan merupakan salah satu nikmat Alloh yang tidak ternilai harganya. Jika kita memiliki jiwa dan raga yang sehat, tentunya kita dapat melakukan berbagai macam aktivitas dengan lancar. Bisa dibayangkan jika nikmat sehat diambil oleh Allah SWT, kita menjadi terbatas dalam melakukan hal kita inginkan. Contoh kecil saja, jika kita sakit kepala tentunya kita menjadi tidak konsentrasi dalam melakukan kegiatan dan tugas-tugas yang seharusnya bisa diselesaikan dengan baik menjadi kurang memuaskan hasilnya. Itu baru sakit kepala. Bagaimana jika (na'udzubillah) Allah member kita penyakit yang berat? Oleh karenanya, sudah menjadi kewajiban kita sebagai hamba Allah untuk selalu bersyukur atas segala nikmat-Nya.
Para jamaah nampak khusyuk mendengarkan ceramah
Kembali lagi ke masalah puasa, dengan puasa tentunya kita akan mengistirahatkan system pencernaan tubuh kita  dari terbit fajar hingga terbenam matahari. Dengan begitu, setidaknya selama puasa, kita telah mengistirahatkan tubuh kita dari gempuran racun-racun yang terbawa melalui makanan yang kita makan. Puasa memang bisa menghindarkan kita dari penyakit-penyakit yang datang melalui pola makan berlebih.

Selain menyehatkan raga, puasa juga menyehatkan jiwa. Ketika berpuasa, kita dituntut untuk dapat menahan diri dari godaan hawa nafsu. Selain godaan makan dan minum, puasa juga melatih kita untuk mengatur emosi kita. Ketika berpuasa kita dituntut untuk menahan amarah dan memperbanyak mengingat Allah. Dengan memperbanyak mengingat Sang  Pencipta tentunya hati menjadi lebih tenang dan jiwa menjadi lebih tenteram. Hal ini tentu dapat mengobarkan semangat positif dalam menjalani hidup.

2.       Muncul rasa social yang tinggi
Puasa melatih kita untuk terbiasa dengan rasa haus dan lapar. Banyak di antara saudara-saudara kita yang mungkin kurang beruntung yang mungkin hanya makan sekali satu hari sekali dengan makanan ala kadarnya. Dengan puasa kita menjadi tahu bahwa lapar itu tidak enak, dahaga itu juga tidak enak. Kita diharapkan menjadi lebih peka terhadap keadaan di sekitar kita. Kita tidak boleh menutup mata bahwa ada di antara saudara-saudara kita yang kurang mampu, yang mungkin buat makan saja sudah susah. Kita sudah seharusnya punya rasa social yang tinggi dan membantu mereka yang kekurangan.

3.       Melatih kedisiplinan, kejujuran, dan amanah
Melalui puasa kita dilatih untuk berdisplin terhadap waktu. Kita juga dilatih untuk berkata perkataan-perkataan yang baik, termasuk dilarang berbohong dan ghibah (gossip). Berkata yang baik seharusnya tidak hanya ketika puasa, tetapi dengan puasa kita ‘dipaksa’ untuk berkata baik karena jika tidak kita tidak akan mendapat apa-apa kecuali lapar dan dahaga. Puasa kita pun menjadi sia-sia. Selain itu, dengan puasa kita juga dilatih untuk menjadi orang yang amanah.

4.       Menjadi manusia yang bertanggung jawab dan penuh pengabdian kepada Allah SWT
Puasa merupakan ibadah yang unik. Karena tidak seperti ibadah-ibadah lain yang bisa diketahui orang lain, puasa hanya urusan manusia dengan Tuhannya. Misalnya ketika mengambil air wudhu sekalian minum kan tidak ada yang tahu. Atau ketika tidak ada orang di rumah diam-diam makan dan minum kemudian melanjutkan puasa juga hanya Allah yang tahu. Allah Maha Tahu segalanya dan melalui puasa kita dilatih untuk menjadi manusia bertanggung jawab terhadap apa yang kita lakukan. Mungkin orang lain tidak ada yang tahu, tetapi ingatlah bahwa Allah pasti tahu apapun yang kita lakukan.

Puasa juga melatih kita untuk menjadi hamba yang penuh pengabdian kepada Allah SWT. Dengan berpuasa iman kita diuji. Kita diuji sejauh mana kita mengabdi kepada-Nya dan seberapa kuat iman kita. Jika iman kita lemah tentu saja akan mudah bagi kita untuk tergoda melakukan hal-hal yang dilarang-Nya. Tentu saja bagi mereka yang berhasil melewati ujian dari Allah akan bertemu kemenangan yang sesungguhnya dan akan diberi derajat yang tinggi di sisi-Nya.


Ditutup dengan doa, ceramah pagi ini pun selesai. Alhamdulillahi robbil ‘aalamiin. Semoga kita semua diberi hidayah dan pertolongan untuk dapat melakukan kebaikan. Semoga ilmu yang didapat pada pagi hari ini dapat bermanfaat. Amiiin.


Seperti biasa, setelah selesai kuliah shubuh saatnya sesi tanda tangan dan pengecapan oleh panitian kuliah shubuh Romadhon 1434H. Setelah itu seluruh peserta meninggalkan serambi masjid dengan tertib.

1 komentar:

  1. Casinos Near Foxwoods Resort Casino - Mapyro
    Looking for Casinos Near Foxwoods 용인 출장마사지 Resort 김해 출장샵 Casino? 양주 출장마사지 Foxwoods 공주 출장마사지 Resort Casino is a casino in Mashantucket, Connecticut and is open 평택 출장마사지 daily 24 hours.

    BalasHapus